Observatorium Deck Tokyo Goverment Tower
Setibanya di Shinjuku Stasion kami langsung menuju ke Tokyo Goverment Tower ? Kalau di Korea ada Nsoul tower , kemudian di Osaka ada Float Garden. Disini ada ada Observatorium Deck Tokyo Goverment Tower … bedanya ….. disini kita bisa masuk tanpa membayar tiket masuk , mungkin karena ini bagian dari gedung pemerintahan. Gedung ini terdiri dari dua menara, menara Selatan dan menara Utara. Observatorium Deck Tokyo Goverment TowerObsevatorium ada di masing-masing menara tersebut tetapi view dan jam operasionalnya berbeda. Obsevatorium deck Menara Selatan buka jam 9.30 am – 17.00 pm , viewnya Odaiba entertainment district. Sedangkan Obsevatorium deck menara utara, buka sampai jam 23.00pm dan viewnya kota Tokyo. Jadi kalau malam hari, kita bisa melihat kota Tokyo di malam hari di Obsevatorium deck menara Utara. Dijamin ga akan menyesal. Kedua obsevatorium terletak di ketinggian 202 mtr. Dan dua2-nya gratis. Kalau dari Shinjuku Stasion, di west exit gunakan lorong bawah tanah ke arah gedung ini. Lorong ini melewati bagian bawah tempat kita tadi pagi mencari bus menuju Kawaguchiko Stasion.
perjuangan Kami menuju Obsevatorium deck TOKYO GOverment TOWEr
Setelah kembali dari Kawaguchiko menikmati bunga pink Shibazakura Festival dan melihat gunung fuji di kejauhan melalui Kamchi Kamchi Ropeway Kawaguchiko kami langsung balik menuju Shinjuku Stasion. Setelah perjalanan yang cukup lama karena saat kami pulang kami terkena macet parah dan sepertinya bus yang kami naiki itu bus bantuan plus ac panas , berbeda banget dengan bus keberangkatan kami tadi pagi. Karena kami datang sudah malam, sekitar jam 7-an kami hanya bisa maju ke menara Utara. Dan karena kurang info, kami tidak tau ada lorong penghubung di antara Shinjuku Stasion dan Gedung ini, jadi kami cuman susur jalan raya. Alhasil jadi jalan jauh. Setibanya di gedung ini, agak kesulitan mencari pintu masuk gedung ini. Namun setelah melihat2, akhirnya berhasil juga ketemu. Masuk ke dalam gedung, ada baggage check. Cuman sepertinya ini formalitas doank. Kemudian langsung naik lift ke atas. Lift obsevatium berbeda dengan lift office towernya loh.
Setibanya diatas, kami langsung menikmati suasan malam kota Tokyo ini. Wow .. maklum aja kan kami baru tiba di Tokyo tadi pagi , dan itupun langsung menuju Kawaguchiko. Baru deh malam ini melihat kita Tokyo dari ketinggian 202 mtr. Entah berapa mdpl-nya. Obsevatorium ini indoor area. Jadi ga akan merasakan angin kencang loh. Di obsevatorium ini, ada juga kafe. Selain cafe , disana juga booth2 yang menjual mainan. Gua perhatiin, mainan itu ada yang made in luar negara Jepang loh. Ga perlu ditulis made in China kan …..
Punya waktu extra
masih punya waktu extra, apalagi tenaga yang cukup ga ada salahnya mencoba mengunjungi object wisata lain disekitar kota ini yang menyediana obsevatorium deck untuk menikmati kota Tokyo dari ketinggian yang berbeda Baca aja disini gan.
Haiiii
Teman-teman yang mau bertanya, gabung di web baru saya aja yah :
Pingback: Survey Korea Jepang : Melihat Gunung Fuji dari Kawaguchiko
Pingback: SURVEY KOREA JEPANG : HORRAY TATEYAMA KUROBE ALPHINE ROUTE